Hello 2021
Alhamdulillahilladzi bini'matihi tatimusshalihat..
Takkan pernah kecewa jika selalu berharap dan bersandar kepada Allah.
Wahai Allah, nikmat dan karunia-Mu sungguh selalu yang terbaik dan terindah, diri ini malu jikalau dengan nikmat-Mu yang luar biasa namun tak ada peningkatan dalam ibadah.
Jadikan aku hamba yang selalu bersyukur atas segala pencapaian sekecil apapun, mampukan diri ini untuk selalu bersemangat dan bergegas mengucapkan Alhamdulillah atas segala karunia.
Duhai Allah, senantiasa bimbing langkah hamba dalam menggapai segala Rida dari-Mu ya Rabb..
Allah, hamba dengan ikhlas dan yakin menyerahkan segala kehidupan hamba hanya kepada-Mu wahai sang Kreator Terbaik..
Antologi keduaku bercerita tentang bagaimana menomor satukan Allah dalam segala hal, Allah Dulu Ikhtiar Kemudian..
Semoga bermanfaat.. Salam Literasi
-Arie Wahyu Ningrum-
Jakarta, 05 Maret 2021
Belum ada Komentar untuk "Hello 2021"
Posting Komentar